Minggu, 29 Maret 2020
LYRIC JANGAN BIMBANG TERUSLAH BERJALAN
Lyric
Hermin Maria Sianipar
Saat
kuhadapi kenyataan ini
Ada
banyak lembah di depanku
Ku
tak mampu hatiku bimbang
Tak
bisa kaki ini terus melangkah
Di
batas akhir pengharapanku
Kau
berikan kekuatanMu
Kau
berkata jangan takut
Jangan
bimbang teruslah berjalan
Aku
bersyukur ku sanggup hadapi semua
Di
dalam kekuatanMu Kau hidupkanku
Aku
bersyukur Kau slalu bersamaku
Kau
dekapku dalam kasih setiaMu
Yang
takkan pernah tergantikan
LYRIC LAGU JURU S'LAMATKU
By True Worshippers
Walau
kuharus berjalan
Dalam
lembah kekelaman
Perlindungan-Mu
Oh Tuhan
Nyatalah
bagi hidupku
Tiada
pernah sedetik pun
Tiada
pernah Kau tinggalkan
Sungguh
mulia dan sempurna
Hanya
Kau layak disembah
Yesus
Engkau Juru s’lamatku
Dalam
janji-Mu kemenanganku
Selamanya
‘kan kunyatakan
Besar
setia-Mu TuhanDi hidupku
KASIH KARUNIA BERKUASA MELALUI KEBENARAN
KASIH KARUNIA BERKUASA
MELALUI KEBENARAN
Roma 5:21
Supaya sama seperti dosa berkuasa di alam maut, demikian kasih karunia akan
berkuasa oleh kebenaran untuk hidup yang kekal, oleh Yesus Kristus, Tuhan kita.
Roma 5:21 menjelaskan kepada kita dosa itu berkuasa dan
alkitab mengatakan seluruh dunia telah jatuh dalam dosa. Karena manusia sudah
jatuh dalam dosa maka manusia tidak akan mampu menyelamatkan diri dari kekuatan
dosa yang membawa maut.
Kata “maut” dalam ayat ini, dalam bahasa asli Yunani disebut “thanatos”, jadi ingat film Avangers, ada musuh yang diberi nama Thanos. Ok, Thanatos adalah sebuah tempat tinggal orang mati,
sebuah tempat yang diselimuti kegelapan yang paling pekat, sebuah gambaran dari
hilangnya kehidupan atau kematian jiwa dan tubuh yang dengannya kehidupan di
bumi berakhir dan mengalami kesengsaraan
yang timbul dari dosa, yakni kesengsaraan untuk selama-lamanya.
Saat Adam jatuh dalam dosa seluruh dunia ikut
jatuh dan menjadi terkutuk atau mengalami maut. Mengapa dunia ikut terkutuk;
yakni alam, binatang dan tumbuh-tumbuhan? Karena semua yang dicipatakan Tuhan,
yakni bumi ini dan segala ciptaan di dalamnya diciptakan untuk manusia. Manusia
diberi tugas oleh Tuhan untuk menguasai dan menaklukkan bumi. Dan Adam berhasil
memberikan nama kepada binatang-binatang dan
pohon-pohon serta menguasai bumi, namun Adam gagal menaklukkan si jahat. Namun karena kejatuhan Adam dalam
dosa, ia dan keturunannya bahkan alam
ini dikutuk.
Kita adalah keturunan Adam kita ikut terkutuk karena dosa Adam dan akan
mengalami yang namanya kematian. Tetapi syukur kepada Tuhan Yesus, Ia memberikan jalan keluar kepada manusia
melalui pengorbanan dirinya sendiri di kayu salib untuk menebus kita dari
kematian. Saat Yesus mati di kayu salib ia hanya mati sebagai manusia (mati tubuh fisik) sebab Ia
adalah Tuhan dan Tuhan tidak akan pernah bisa mati. Yesus turun ke alam maut, dan menghacurkan kuasa maut yang akan
membinasakan manusia, setelah itu ia bangkit, keluar dari tempat kegelapan itu
untuk memberikan kebangkitan kepada setiap orang yang percaya kepadaNya.
Alkitab berkata, “Sebab sama seperti maut datang karena satu orang manusia,
demikian juga kebangkitan orang mati datang karena satu orang manusia. Karena
sama seperti semua orang mati dalam persekutuan
dengan Adam demikian pula semua orang akan dihidupkan kembali dalam
persekutuan dengan Kristus.” (1 Korintus 15:22).
Jadi Yesus Kristus adalah jalan satu-satunya manusia keluar dari tempat
kegelapan yang pekat. Kebenaran Kristus menggenapi hukum Taurat telah menjadikan penebusanNya sempurna, menebus saya dan Anda dari kutuk dosa dan kematian. Saat kita menerima Kristus sebagai Tuhan dan juruselamat maka kita beroleh persekutuan dengan Kristus, kita dipindahkan dari wilayah kegelapan kepada wilayah terang, kita dipindahkan dari wilayah kutuk kepada wilayah berkat, kita sepenuhnya hidup baru di dalam Kristus, tersembunyi di dalam Kristus dan berkuasa di dalam Kristus. Amin (KR)
Jumat, 27 Maret 2020
MENGUATKAN KEPERCAYAAN
MENGUATKAN KEPERCAYAAN
1 Samuel 30:6
“Dan Daud sangat terjepit, karena
rakyat mengatakan hendak melempari dia dengan batu. Seluruh rakyat itu telah
pedih hati, masing-masing karena anaknya laki-laki dan perempuan. Tetapi Daud menguatkan kepercayaannya
kepada TUHAN, Allahnya.”
Suatu kali Daud benar-benar
dalam keadaan yang terjepit; Dimana integritas Daud diragukan oleh raja-raja
Filistin dan disaat yang sama keluarganya dan seluruh keluarga para pengikutnya
ditawan oleh orang Amalek, rumah mereka dibakar dan harta mereka dijarah. Belum
selesai masalahnya disitu, seluruh pengikutnya menjadi pedih hati dan
bermufakat hendak melempari Daud dengan batu.
Kematian sedang
membayangi Daud. Ia seperti orang yang sudah kehilangan segala-galanya dengan
cara yang tidak terhormat. Kata “terjepit” dalam bahasa Ibrani disebut yâtsar’
- yaw-tsar’ (dalam bahasa inggris disebut be distressed) artinya
tertekan, berada dalam kesusahan atau menderita kesusahan.
Alkitab bersaksi
bahwa Daud sangat terjepit atau sangat menderita kesusahan. Keadaan ini
diceritakan Daud dalam Mazmur 31:10-11
“Kasihanilah aku,
ya TUHAN, sebab aku merasa sesak; karena sakit hati mengidaplah mataku,
meranalah jiwa dan tubuhku.
Sebab hidupku
habis dalam duka dan tahun-tahun umurku dalam keluh kesah; kekuatanku merosot
karena sengsaraku, dan tulang-tulangku menjadi lemah.. Aku telah hilang
dari ingatan seperti orang mati, telah menjadi seperti barang yang pecah..”
Daud mengambarkan dirinya dalam keadaan/kondisi sesak,
sakit hati, merana, kekuatannya merosot, tulang-tulangnya menjadi lemah, telah
hilang ingatan seperti orang mati, telah menjadi barang pecah dan orang-orang bermufakat hendak melenyakannya.
Seandainya Daud tidak memiliki Tuhan mungkin saja saat
itu Daud telah mendapat serangan jantung, jatuh pingsan dan mati. Namun apa yang menjadi rahasia Daud dapat
bertahan dalam tekanan yang hebat dan
tetap berjalan dalam kemenangan?
1. Daud menguatkan kepercayaannya kepada Tuhan Allahnya ( 1
Samuel 30:6)
Kata “menguatkan” dalam bahasa Ibrani
disebut Châzaq – Khawzak’, artinya untuk memperkuat, untuk memperbaiki,
untuk memulihkan atau juga sering disebut untuk mendesak diri berperilaku gagah
berani/tetap teguh. Daud tahu persis bahwa kepada siapa ia harus bersandar. Di saat ia lemah ia melihat Tuhan adalah kekuatannya. Sehingga dengan memandang kepada kekuatan dan kesanggupan Tuhan Daud menguatkan keyakinannya (kepercayaan). Saudara orang yang kuat adalah orang yang tidak kehilangan pengharapannya. Seseroang yang memiliki segala-galanya bisa kehilangan segala-galanya jika ia putus asa dan tidak memiliki pengharapan. Namun seseorang yang tetap memiliki pengharapan meskipun dalam kesukaran hebat, ia akan mendapatkan kembali semua yang hilang itu.
Jika keadaan semua hancur namun kita tetap menguatkan hati, untuk tetap berdiri teguh itu namanya Châzaq.
Jadi Châzaq adalahkeadaan dimana Daud menjadi lemah namun dia tidak mengikuti
arah kelemahan itu dan tidak membiarkan kekuatan kekuatan ketakutan menjajah
pikirannya. Alkitab berkata Daud “Châzaq”
kepercayaannya kepada Tuhan. Daud menguatkan kepercayaanya kepada Tuhan. Saat Tuhan menjadi kekuatannya maka tindakannya melampaui batas kekuatannya, hasilnya adalah Ia mampu keluar dari situasi terjepit, dari kesusahan besar.
2. Daud Datang meminta petunjuk Tuhan (1 Samuel 30:7,8)
Meminta petunjuk Tuhan adalah tindakan iman yang selalu Daud lakukan. Dalam kehidupan kita sehari-hari, kita harus biasakan
untuk meminta petunjuk kepada Tuhan dalam segala tindakan yang akan kita lakukan.
3. Daud bertindak dalam iman sesuai Firman Tuhan (1 Samuel
30:9,18)
Banyak orang berkata beriman, namun segala tindakannya bertupuh kepada kesanggupan diri sendiri. Yang Tuhan inginkan bahwa
semu tindakan kita haruslah bertumpuh kepada kepada firman Tuhan. Kebenaran Firman adalah fakta kebenaran yang bukan hanya sebatas retorika namun akan menjadi fakta nyata. Saat Daud bertindak dengan iman sesuai Firman Tuhan, maka dia sanggup mengejar orang Amalek yang telah menjarah dan menculik semua perempuan dan anak-anaknya dan para pengikutnya. ia mampu berjalari dan tak menjadi lelah, berperang dan tak menjadi kalah, serta menyelamatkan seluruh tawanan dan jarahan dari tangan orang Amalek.
Apakah Saudara hadapi saat ini dan engkau sedang dalam
tekanan yang hebat sampai-sampai tidak mampu bertahan. Ingat kita memang tidak
mampu namun belajarlah seperti Daud yang
percayai bahwa ada Tuhan yang sanggup, yang hadir menolongnya dan memberi
kemenangan. Masalah pasti datang tapi jangan takut dalam Tuhan Yesus kita pasti
menang. (KR)
LYRIC LAGU SUNGGUH INDAH
By Robert & Lea
Kemanakah
aku dapat pergi
Menjauhi
rohmu yang suci
Kau
sahabat dan Kau dekat
Bahkan
seluruh pengabdianku
Tak
bisa membalas kesetiaanMu
Sungguh
mulia dan berharga
Sungguh
besar
pengorbananMu
bagiku
Terlalu
dalam untuk dimengerti
Sungguh
besar... haaaaa...
Sungguh
indah yang
Kau
pikirkan tentangku
Tak
terselami bagiku
Sungguh
indah
VAKSIN DAN OBAT COVID-19 TELAH DITEMUKAN
VAKSIN DAN OBAT COVID-19 TELAH DITEMUKAN
Sebarkan Melalui Semua Media Sosial FB, WA, IG, youtube, dan lainnya, Bahwa Telah ditemukan V
VAKSIN dan Obat Covid-19, penuhi dunia dengan kabar sukacita ini:
Bagi yang sehat Vaksin Covid-19 nya adalah
#Di Dalam Nama Tuhan Yesus Nama Virus Covid-19 ditaklukan/dihancurkan
(Efesus 1:19-22)
Bagi yang terkena Obat Virus Covid-19 nya adalah
#Darah Tuhan Yesus Kristus
( 1 Petrus 2:24)
Kita percaya bahwa di kebenaran Firman Tuhan bukan hanya tentang pengetahuan, tetapi kebenaran firman Tuhan dapat memerdekakan kita (Yohanes 8:33), dapat menyembuhkan kita (! Petrus 2:24), dapat melindungi kita (Mazmur 91). Selain itu kebenaran Firman Tuhan mempunyai kuasa, bila kita sepenuhnya percaya kepada kebenaran Firman Tuhan dan memperkatakan ayat Firman Tuhan dengan iman maka kita akan melihat mujizat dan keajaiban Tuhan terjadi; kesembuhan terjadi, perlindungan dari Tuhan kita alami, kebebasan dari kegelapan terjadi.
Ingat seperti seorang perempuan pendarahan dalam kesaksian Injil Markus 5:25-34, saat ia mendengar berita-berita tentang Yesus, yakni mendengar kebenaran tentang Yesus, Ia datang mendekat kepada Tuhan Yesus dan memperkatakan imannya, "Asal kujamah saja jubahNya, aku akan sembuh." dan puji Tuhan, kebenaran yang ia imana, kabar sukacita yang ia imani benar-benar menyembuhkannya.
Karena itu beritahukan kepada saudara-saudara kita yang dalam ketakutan dan kekuatiran karena keadaan dunia yang bergumul dengan virus Covid-19, katakan bahwa kita mempunyai Kebenaran Firman Tuhan sebagai Vaksin untuk melindungi tubuh kita. Kita mempunyai Kebenaran Firman Tuhan sebagai Obat menghadapi virus Covid-19! Firman Tuhan adalah Ya dan Amin, saat kita memperkatakannya dengan iman maka kita akan melihat fakta kebenaran menjadi fakta nyata dalam hidup kita. AMIN!
Sebarkan Melalui Semua Media Sosial FB, WA, IG, youtube, dan lainnya, Bahwa Telah ditemukan V
VAKSIN dan Obat Covid-19, penuhi dunia dengan kabar sukacita ini:
Bagi yang sehat Vaksin Covid-19 nya adalah
#Di Dalam Nama Tuhan Yesus Nama Virus Covid-19 ditaklukan/dihancurkan
(Efesus 1:19-22)
Bagi yang terkena Obat Virus Covid-19 nya adalah
#Darah Tuhan Yesus Kristus
( 1 Petrus 2:24)
Perkatakan Imanmu dan lihat fakta Kebenaran Firman Tuhan menjadi fakta nyata dalam kehidupan.
#Untuk Kalangan Sendiri
Kita percaya bahwa di kebenaran Firman Tuhan bukan hanya tentang pengetahuan, tetapi kebenaran firman Tuhan dapat memerdekakan kita (Yohanes 8:33), dapat menyembuhkan kita (! Petrus 2:24), dapat melindungi kita (Mazmur 91). Selain itu kebenaran Firman Tuhan mempunyai kuasa, bila kita sepenuhnya percaya kepada kebenaran Firman Tuhan dan memperkatakan ayat Firman Tuhan dengan iman maka kita akan melihat mujizat dan keajaiban Tuhan terjadi; kesembuhan terjadi, perlindungan dari Tuhan kita alami, kebebasan dari kegelapan terjadi.
Ingat seperti seorang perempuan pendarahan dalam kesaksian Injil Markus 5:25-34, saat ia mendengar berita-berita tentang Yesus, yakni mendengar kebenaran tentang Yesus, Ia datang mendekat kepada Tuhan Yesus dan memperkatakan imannya, "Asal kujamah saja jubahNya, aku akan sembuh." dan puji Tuhan, kebenaran yang ia imana, kabar sukacita yang ia imani benar-benar menyembuhkannya.
Karena itu beritahukan kepada saudara-saudara kita yang dalam ketakutan dan kekuatiran karena keadaan dunia yang bergumul dengan virus Covid-19, katakan bahwa kita mempunyai Kebenaran Firman Tuhan sebagai Vaksin untuk melindungi tubuh kita. Kita mempunyai Kebenaran Firman Tuhan sebagai Obat menghadapi virus Covid-19! Firman Tuhan adalah Ya dan Amin, saat kita memperkatakannya dengan iman maka kita akan melihat fakta kebenaran menjadi fakta nyata dalam hidup kita. AMIN!
IMANMU TELAH MENYELAMATKAN ENGKAU
Markus 5:34
Maka kata-Nya kepada perempuan itu: "Hai anak-Ku, imanmu telah
menyelamatkan engkau. Pergilah dengan
selamat dan sembuhlah dari
penyakitmu!"
Dalam Markus 5:25-34
Seorang wanita yang sudah 12 tahun lamanya sakit pendarahan. Alkitab
memberi kesaksian bahwa ia telah berulang-ulang diobati oleh berbagai tabib,
sehingga telah dihabiskannya semua yang ada padanya malah sebaliknya keadaannya semakin memburuk.
Wanita ini sedang berjuang untuk kehidupannya disisi lain
kematian semakin dekat dengannya. semua perjuangannya menjadi sia-sia. Dunia
tidak bisa memberikan jawaban. Sampai ia bertemu dengan Yesus, teror kematian
yang menguasai pikirannya disingkirkan diganti dengan iman. Dan iman itulah
yang menyelamatkannya.
Apa yang Dapat kita pelajari dari iman perempuan ini
(Markus 5:27)?
1. Ia mendengar berita-berita tentang Yesus.
2. Ia mendekat Kepada Yesus.
3. Ia memperkatakan imannya sambil memegang jubah Yesus
Saat itu ada banyak orang yang menyentuh Yesus namun sentuha mereka biasa saja, hanya satu orang yang menyentuh Yesus dengan iman. Ada banyak orang yang datang
kepada Yesus namun hanya satu orang yang datang dengan iman. Orang-orang itu datang kepada Yesus
hanya karena kagum saja namun tidak mempercayai Yesus, sehingga mereka tidak mendapatkan apa-apa. Berbeda dengan wanita ini ia datang dengan iman dan mengubah segalanya.
Yesus berkata kepada perempuan ini, "Hai
anak-Ku, imanmu telah menyelamatkan engkau.
Pergilah dengan selamat dan
sembuhlah dari penyakitmu!" Kata, “selamat” dalam bahasa Yunani
“sōzō” (sode’-so) artinya untuk menyelamatkan, tetap aman dan sehat, untuk
menyelamatkan dari bahaya dan kehancuran dan penderitaan, untuk memulihkan,
untuk melindungi. Saat perempuan ini percaya kepada Tuhan Yesus, matanya hanya tertuju memandang kepada Tuhan Yesus saja. Ia menyingkirkan segala jalan alternatif. bukti dari imannya ini sungguh-sungguh benar adalah, tanpa keraguan ia yakin saat memegang ujung jubah Yesus ia pasti sembuh. Dan ternyata dengan imannya itu ia menarik kuasa dalam diri Yesus keluar untuk menjamahnya. Dan Yesus pun sepakat dengan imannya, dan berkata "Imanmu telah menyelamatkan engkau, pergilah dengan selamat dan sembuhlah dari penyakitmu."
Sahabatku, hanya Tuhan Yesus yang dapat menyelamatkan,
memulihkan dan melindungi kita dari ancaman bahaya apapun. Saat iman Anda tertuju kepada Tuhan Yesus, kekuatiran pasti pergi, dan Anda tidak akan mungkin melihat jalan alternatif yang lain. Pandangan Anda akan terarah kepada satu tujuan, yaitu Yesus. Inilah karakter iman yang benar, hanya memandang kepada Yesus Tuhan satu-satunyan keselamatan. Anda dapat menarik kuasa sorga keluar dan menjamah kehidupan Anda dengan iman yang demikian.
Di tengah masyarakat dunia saat ini sedang berperang dengan Virus Corona. Saat mendengar berita korban meninggal dunia sebanyak 18.612 orang (Artikel ini telah tayang di Kompas.com). Di satu sisi sementara puluhan ribu orang yang terjangkit virus ini sedang berjuang untuk tetap hidup, sementara yang sehat berjuang agar tidak terjangkit dengan mengisolasi diri di rumah. Keadaan ini membuat masyarakat dunia menjadi gentar dan takut.
Siapa yang dapat menyelamatkan dunia dari serangan Virus Ini? Eropa dan amerika saja dengan kepintaran dan kecangihan peralatan medis ini kalah cepat dengan virus yang sangat kecil seukuran nano. Sementara para medis terus mengembangkan vaksin untuk mencegah peyebaran virus ini adakah jalan keluar yang lain?
Satu-satunya yang dapat menyelamatkan masyarakat dunia adalah Iman Anda kepada Tuhan Yesus. Masalah apapun yang menimpah kita, sebesar apapun teror penyakit yang akan menyerang semua kekuatan itu tunduk kepada nama Tuhan Yesus. Perempuan yang pendarahan selama 12 tahun ini menjadi bukti bahwa iman kita kepada Tuhan Yesus dapat mengalahkan Virus ini.
Oleh karena itu gereja,yakni Anda dan saya harus bangkit dan menyuarakan bahwa vaksin menangkal Virus Corona sudah ditemukan, yakni, "iman kita kepada Tuhan Yesus yang menyelamatkan", perkatakan Tuhan Yesus di rumah Anda. Telpon teman-teman Anda, sebarkan melalui WA, FB, Instagram, atau media sosial lainnya bahwa telah ditemukan vaksin penangkal virus corona. Buat dunia melihat kepada Yesus. Buat dunia menceritakan Yesus, buat dunia membesarkan Yesus Tuhan.
Ya, satu-satunya yang dapat menyelamatkan kita, menyelamatkan masyarakat dunia dari Corona adalah Tuhan Yesus. Masalah apapun yang menimpah kita, sebesar apapun teror penyakit yang akan menyerang kita semua kekuatan itu tunduk kepada nama Tuhan Yesus. AMIN
Peace and Love
Karter
LYRIC KAULAH SEGALANYA
Lyric Hermin Sianipar
Bapa
ku serahkan
S’mua kekuatiranku
Sbab
ku tahu Kau peduli
Dan mengasihiku
Semua
yang kuperlukan
Di dalam hidupku
KemurahanMu,
kebaikanMu
Tersedia untukku
Hanya
Kau yang
Mengerti aku
Di
setiap jalanku
KasihMu nyata bagiku
Kaulah
segalahnya
Tak
ada yang dapat
MengantikanMu
Sampai
akhir hidupku
Kau
tetap Tuhan
Yang Ku Andalkan
LYRIC LEBIH DALAM KUMENYEMBAH
By
True Worshiper
Sungguh
besar setiaMu
Nyata
di sepanjang hidupku
DarahMu
telah layakkan
Kehidupanku
Tiada
kata yang bisa
Lukiskan
indahnya Kau Tuhan
Bagimu
s'gala pujian
Dan kemuliaan
Kutinggikan
Engkau Tuhan
Melebihi
segalanya
Lebih
dalam kumenyembah
Dalam
roh dan kebenaran
Selamanya...
Kamis, 26 Maret 2020
LYRIC LAGU HANYA ENGKAU TUHAN
Hanya
Kau yang mengerti hatiku
Yesus
ku yang peduli
Dalam
kesendirianku
Kau
setia menemaniku
Engkaulah
perlindunganku
Kasih
setioaMu perisaiku
Tak
usah ku takut
Ku
aman bersamaMu
Hanya
Engkau Tuhan
Di
dalam hidupku
Yang
kuingini hanya Engkau Tuhan
Hanya
Engkau Tuhan
Yang
aku miliki
Sekalipun
duni kan lenyap
Hanya
Kau Tuhan di dalam hidupku
LYRIC LAGU BETAPA BESAR KASIHMU
Lyric Karter JR
Betapa besar kasih Allahku
Rela mati di Golgota
slmatkan hidupku dari kegelapan
kau dicambuk karna salahku
kau tertikam karna dosaku
Kau menanggung hukumanku di kayu salib
Kau rasakan penderitaan,
Kau rasakan hinaan
semuanya Kau lakukan untukku
Betapa besar kasihMu,
sungguh mulia
pengorbananMu
Tak dapat ku balas
semua yang Kau lakukan
Ini aku, ini hidupku,
Jadikanku alat kasihMu
Ku persembahkan hidupku,
Hanya KepadaMu Yesus
Hanya KepadaMu Yesus
LYRIC LAGU HIDUPKU ADALAH PENYEMBAHAN
Lyric
Pdt. Agus Leo Silitonga
Pujian
dan syukurku, 'ku bawa padaMu,
Dengan
rendah hati, 'ku persembahkan.
Sadar
bila 'ku ada, hanya kar'na anug'rah,
Bukan
kar'na kekuatanku
'Ku
tau hidupku adalah penyembahan,
Kau
ciptakanku dalam kemuliaanMu.
'Ku
tau hidupku berharga di mataMu,
Segenap
hidupku persembahkan
LEMAH LEMBUT
Lemah Lembut
DESTINED TO Be A WINNER
📖 *Matius 5:5*
"Berbahagialah orang yang lemah lembut, karena mereka akan memiliki bumi."
Lemah lembut dalam bahasa yunani kata lemah lembut disebut *praus* praus adalah kata yang dilekatkan kepada orang yang rendah hati dan orang yang mendahulukan kepentingan Tuhan atau orang lain. *Praus* adalah suatu karakter yang mengakui bahwa dirinya tidak berarti tanpa Tuhan. Karena itu ketika berbicara tentang lemah lembut kita berbicara tentang bagaimana seorang melakukan segala sesuatu dengan kekuatan Tuhan, ia mampu menyalibkan keinginannya atau kepentingannya demi kehendak Tuhan terjadi. Karena itulah mengapa Tuhan Yesus berkata orang yang mempunyai karakter *praus* dapat memiliki bumi.
Ada dua hal yang akan menjadi bagian orang yang memiliki *Praus* :
⚓ *Pertama, Kebahagiaan melekat dalam diri orang yang lemah lembut (praus)*
Orang yang lemah lembut pasti dikeliling oleh kebahagiaan. Ketika kita berbicara kebahagiaan kita bukan berbicara suatu situasi nyaman atau keadaan yang ideal yang cocok dengan kita. Kebahagiaan jenis ini tidak akan bertahan lama, dan biasanya akan selalu ditentukan oleh situasi dan keadaan. Bila keadaan menyenangkan hati maka bahagia.
Tuhan telah menetapkan satu firman, bahwa orang yang lemah lembut akan di penuhi dengan kebahagiaan. Kebahagiaan yang tidak ditentukan oleh keadaan dan situasi. Tetapi kebahagiaan yang dianugerahkan kepada orang yang lemah lembut adalah kebahagiaan spritual.
Dimensi kebahagiaan spritual ini tidak bisa dibeli dengan harta atau uang. Namun kebahagiaan itu melekat kepada orang yang lemah lembut.
⚓⚓ *3. Orang yang lemah lembut (praus) akan Memiliki Bumi.*
Kepada siapakah bumi: tanah atau wilayah Tuhan akan berikan. Dalam ayat ini Tuhan hanya akan memberikan tanah atau bebicata wilayah, atau penguasaan wilayah hanya kepada mereka yang memiliki karakter *praus*. Mungkin Anda bertanya, loh banyak orang yang tidak memiliki *praus* tapi menguasai tanah dan wilayah!? ya benar, dunia bisa memberikan kekuasaan itu, ingat ketika setan menawarkan Yesus kerajaan dunia asal kan Tuhan Yesus mau tunduk kepadanya (matius 4:1-10). Jadi dunia bisa memberikan wilayah atau kerajaan tetapi Itu semua dalam cara yang buruk: saling menyingkirkan, saling mencerai bahkan saling membunuh. Tetapi kekuatan untuk memguasai tanah, kekuatan untuk membawah dampak yang positif, dampak yang baik, yang berguna dan bermanfaat bagi banyak orang diberikan kepada mereka yang *praus*.
*Kesimpulan*
Tuhan telah menetapkan dalam firmanNya, mereka yang memiliki karakter *praus* akan dipenuhi dengan kebahagiaan dan akan memiliki bumi, membawa dampak yang benar dalam kehidupan.
Pertanyaannya apakah ANDA orang yang disebut Tuhan, orang yang memiliki karakter *praus*? Tahukah Anda Bagaiamana cara memiliki karakter praus?
*Grace of Christ is always to you🙏🏻🎻🎼*
Minggu, 22 Maret 2020
S'LAMANYA KUANDALKAN
S'LAMANYA KUANDALKAN
Lyric and Song Hermin Sianipar
Lyric and Song Hermin Sianipar
Dalam badai terbesar dalam hidupku, akutelah menemukan jiwaku aman karena Tuhan s'lalu menjagaku, tidak ada yang lebih besar dari kuasaNya. Karena itulah Tuhan telah memberikan nyanyian baru dalam hatiku "Selalu Menjagaku. Silahkan klik link youtube di atas untuk mendengarkannya.
KEKUATAN BERTAHAN
KEKUATAN BERTAHAN
By Karter Rotikan
Efesus 6:10-11
Akhirnya,
hendaklah kamu kuat di dalam Tuhan, di dalam kekuatan kuasaNya. Kenakanlah
seluruh perlengkjapan senjata Allah, suapaya kamu dapat bertahan melawan tipu
muslihat Iblis.
Tuhan telah menetapkan kita
mengalami kemenangan di dalam Kristus. Karena saat kita berbicara peperangan
rohani bukanlah tentang bagaimana kita meraih kemenangan, tetapi tentang bagaimana
kita berjalan dalam kemenangan dan mempertahankan kemenangan tersebut.
Kata “bertahan” dalam ayat 11, berasal dari kata Yunani, yaitu “histemi”
(his’taymee) yang berarti; mempertahankan kedudukannya atau menegakkan
otoritasnya (kekuatannya); dijaga atau tetap utuh; fondasi bangunan yang berdiri kokoh dengan
aman dan sehat; beerdiri tanpa cedera; Untuk siap memiliki pikiran yang teguh
atau tidak ragu-ragu. “Histemi” adalah kata kerja utama yang sifatnya aktif
terus menerus terjadi. Contohnya jika suatu bangunan tetap berdiri dengan kokoh dan tidak bergeser
meskipun diterpa badai itu namanya “histemi”, namun jika bangunan itu roboh
saat diterpa badai maka itu bukanlah “histemi”. Contoh lain, jika Anda tetap
percaya Yesus Tuhan yang menebus hidupmu dari dosa atau Yesus adalah
satu-satunya kebenaran yang menyelamatkan hidupmu, dan pikiranmu ini tetap
teguh, tidak bisa digeser maka inilah yang disebut dengan “histemi”. Namun jika pikiranmu bergeser
mulai menyingkirkan Tuhan sebagai keselamatanmu dengan menempatkan kepada
kesanggupan diri untuk mencapai pembenaran atau menempatkan kesanggupan diri
sendiri menjadi syarat menebus dosa dirimu sendiri maka ini bukan “histemi”.
Saudaraku, Tuhan telah menempatkan
Yesus Tuhan sebagai “histemi” atas kemenangan kita. Apapun yang dirancangakn
Iblis untuk merebut kemenangan yang kita miliki, semua rancangan itu tidak akan
lebih kuat dari kekuatan “histemi” yang Tuhan berikan kepada Anda dan saya.
Karena itu saat masalah datang,
saat pergumulan hebat mengelilingi, saat beban berat menekan ingatlah akan
kebenaran ini bahwa di dalam Yesus Tuhan, di dalam kekuatan kuasaNya Dia telah
merancang Anda untuk dapat mempertahankan kemenangan. Dia telah merencang Anda
berdiri tegak di dalam kekuatan kuasaNya, Dia telah merancang Anda untuk tidak
dapat ditakklukan.
Senjata apapun yang ditempa
manusia atau kuasa si jahat tidak bisa menjamah orang percaya, kita dijagai bagai biji matanya, tanpa seijin Tuhan tidak ada yang bisa menjamah kita. Jangan biarkan pikiran Anda ditipu bahwa Anda akan
jatuh dan hancur, sebaliknyan katakan, kemenangan sudah menjadi milik Anda
karena Yesus Tuhan. Pikiran kita ibarat pintu Rumah, saat membiarkan pintu rumah Anda terbuka pada malam hari lalu Anda pergi beristirahat, saat itulah Anda telah memberikan kesempatan pencuri masuk dan mengambil semua barang-barang yang berharga dalam rumah Anda. Demikian juga dengan pikiran, saat Anda membiarkan pintu pikiran Anda terbuka atas kekuatiran, ketakutan, kebencian, amarah maka saat itu juga damai sejahtera, sukacita, ketenangan yang menjadi milik Anda dicuri oleh si pencuri.
Saat ini dunia digoncang dengan virus corona atau di kenal dengan covid-19, banyak orang telah meninggal karenanya. Bahkan korbannya sudah ada di Indonesia, sudah ada disekitar kita. Karena itu presedent telah memberikan pernyataan, bahwa "Dengan kondisi saat ini saatnya kita bekerja dari rumah, belajar dari rumah, ibadah di rumah. Inilah saatnya bekerja bersama-sama, saling tolong menolong, dan bersatu padu, gotong royong, kita ingin menjadi gerakan masyarakat agar masalah covid-19 ini tertangani dengan maksimal," ujar Jokowi di istana kepresidenan Bogor, Ahad (15/3).
Sebagai orang Kristen yang hidup di tanah tercinta Indonesia, tentunya kita harus mendukung langkah ini secara bersama-sama. Gereja harus mendukungnya dengan beribadah di rumah. Memang tidak semua hamba Tuhan setuju dengan keputusan ini, bahkan ada yang share di youtube tidak ibadah di gedung gereja itu tandanya tidak beriman. tetapi saya mau beritahu, mendukung langkah pemerintajh (intruksinya) itu adalah tindakan iman. Ingat, gereja bukanlah gedungnya, gereja adalah orangnya! sehingga dalam keadaan sangat situasional ini, gereja dapat melakukan ibadahnya di rumah. Bait Allah pun, yang adalah gedung termegah zaman itu diijinkan Tuhan hancur karena keangkuhan manusia. Mengapa? Karena Tuhan menginginkan hati umatnya, bukan gedungnya. Jangan membatasi Tuhan dalam organisasi dan gedung atau dalam segala sistem yang dibangun manusia, Tuhan Yesus adalah Tuhan di atas segala sistem dan organisasi bahkan hukum yang dibuat manusia. Jadi langkah ini diambil bukan tentang berbicara beriman atau tidak, atau juga berbicara takut atau tidak tetapi hal ini berbicara tentang ketahanan nasional, bagaimana seluruh element masyarakat, agama, suku dan bangsa bersinergi dan bersatu hati mencegah dan menangulangi virus covid-19 ini. Gereja adalah bagian dari element penting dalam masyarakat yang harus mengambil peran bersinergi untuk bersama-sama menangulangi virus ini.
Sebagai orang percaya, saya harus katakan bahwa virus covid-19 memang telah mematikan banyak orang tetapi saatnya kita menggunakan kuasa di dalam nama Yesus dan perkatakan dengan iman bahwa masalah covid-19 telah ditaklukkan di dalam nama Yesus. Gereja dan bangsa Indonesia dapat “histemi” (bertahan) dan mengalami kemenangan atas covid-19. Dalam Efesus 1:21-22, Alkitab berkata "Tuhan Yesus Kristus jauh lebih tinggi dari segala pemerintah dan penguasa dan kekuasaan dan kerajaan dan tiap-tiap nama yang dapat disebut, bukan hanya di dunia ini saja, melainkan juga di dunia yang akan datang. Dan segala sesuatu diletakkannya di bawah kaki Kristus!!!" Jadi, segala nama baik di bumi maupun disorga tunduk di dalam nama Yesus Tuhan, termasuk virus covid-19 yang telah menyerang manusia diseluruh dunia, Indonesia dan kota Batam di dalam nama YESUS TUHAN sudah ditaklukkan, kesembuhan terjadi atas bangsa-bangsa, atas indonesia atas kota Batam supaya bangsa-bangsa dan seluruh masyarakat diseluruh penjuru negeri Indonesia percaya dan memuliakan nama Tuhan Yesus.
Peace and love
from Karter
Langganan:
Komentar (Atom)
SPIRIT GRACE
Kemuliaan Tuhan Telah Dipulihkan Bagi Anda
*Kemuliaan Tuhan Telah Dipulihkan Bagi Anda* Yohanes 17:22 (TB) Dan Aku telah memberikan kepada mereka kemuliaan, yang Engkau berikan kepa...
-
Kolose 2:6-15 “…meskipun dahulu mati oleh pelanggaranmu… telah dihidupkan Allah bersama-sama dengan Dia, sesudah Ia mengampuni segala...
-
*Kemuliaan Tuhan Telah Dipulihkan Bagi Anda* Yohanes 17:22 (TB) Dan Aku telah memberikan kepada mereka kemuliaan, yang Engkau berikan kepa...




